program inovasi Pelayanan Publik Pemkab Klungkung yakni ( TOSS ) Masuk Top 40
program inovasi Pelayanan Publik Pemkab Klungkung yakni ( TOSS ) Masuk Top 40
0 0 Program InovasiInovasi yang kedua TOSS (Tempat Olah Sampah Setempat). Singkatnya sampah dipuyemisasi selama 5 hari,kemudian dicacah lanjut dibuat pelet/briket yang menghasilkan kalori setara batubara muda yang bisa digunakan bahan bakar kompor masak biasa,kompor gas dan yang paling hebat lagi sebagai bahan bakar gasifayer sebagai pembangkit listrik. Inovasi TOSS ini merupakan kerja sama antara Pemda Klungkung,STT PLN,IP dan PLN mampu menarik perhatian Wantimpres,DPR RI,ITB,Bupati/Walikota se Indonesia bersama OPD terkait karena merupakan satu satunya di Indonesia ditengah tengah permasalahan sampah yang tidak pernah selesai dan upaya pemerintah untuk memanfaatkan energi terbarukan terutama dari sampah.
Apakah dengan TOSS ini masalah sampah selesai ? Tentu tidak. Pemerintah melalui tim penilai independen mengakui inovasi TOSS dan BIMA JUARA ini tentu karena diyakini mampu memberikan manfaat untuk kesejahteraan masyarakat. Dukungan semua pihak (OPD terkait,lembaga,akademisi dan Pemerintah Provinsi dan Pusat serta masyarakat) terhadap program inovasi ini agar inovasi tidak hanya menjadi nominasi sebuah inovasi apalagi sekedar mengejar prestasi dan gengsi. Tetapi kesejahteraan masyarakat melalui pemenuhan hak dasar menjadi prioritas utama dari Inovasi tersebut.
Saya berharap Inovasi ini bisa di duplikasi dan di ATM ( amati,tiru dan modifikasi) oleh Kabupaten Kota yang lain termasuk Perguruan Tinggi dan masyarakat untuk ikut menyempurnakan sehingga menjadi inovasi kita bersama.(Humas Klungkung)